Minggu, 06 Maret 2011

mulvi crX09: JOVOC ACUNGI JEMPOL KINERJA TIGA PEMAIN ANYAR PERS...

mulvi crX09: JOVOC ACUNGI JEMPOL KINERJA TIGA PEMAIN ANYAR PERS...: "Persib Bandung membuka laga putaran kedua Superliga Indonesia 2010/11 dengan sebuah aksi mengagumkan. Jika dibandingkan dengan aksi paruh pe..."

mulvi crX09: JOVOC ACUNGI JEMPOL KINERJA TIGA PEMAIN ANYAR PERS...

mulvi crX09: JOVOC ACUNGI JEMPOL KINERJA TIGA PEMAIN ANYAR PERS...: "Persib Bandung membuka laga putaran kedua Superliga Indonesia 2010/11 dengan sebuah aksi mengagumkan. Jika dibandingkan dengan aksi paruh pe..."

mulvi crX09: Persib Optimis Sambut Putaran II .fullpost{displa...

mulvi crX09: Persib Optimis Sambut Putaran II .fullpost{displa...: "Persib Optimis Sambut Putaran II .fullpost{display:inline;} Bandung, Jarak satu pertandingan ke pertandingan lain yang tak seketat putara..."

mulvi crX09: PERSIJAP DAPATKAN JOSH SEBASTIAN

mulvi crX09: PERSIJAP DAPATKAN JOSH SEBASTIAN: "Persijap dapatkan Josh Sebastian .fullpost{display:inline;} Jepara, Satu lagi pemain asing berlabuh di Persijap Jepara. Setelah Alberto ..."

mulvi crX09: PSPS Seleksi Kim Yoong Hoo

mulvi crX09: PSPS Seleksi Kim Yoong Hoo: ".fullpost{display:inline;} Pekanbaru, Keinginan PSPS untuk menambah kekuatan lini depan mulai ada titik terang. Rabu (23/2), striker a..."

mulvi crX09: PERSIJAP DAPATKAN JOSH SEBASTIAN

mulvi crX09: PERSIJAP DAPATKAN JOSH SEBASTIAN: "Persijap dapatkan Josh Sebastian .fullpost{display:inline;} Jepara, Satu lagi pemain asing berlabuh di Persijap Jepara. Setelah Alberto ..."

mulvi crX09: Pablo Frances Merapat ke Persikab

mulvi crX09: Pablo Frances Merapat ke Persikab: ".fullpost{display:inline;} Bandung, Teka-teki nasib striker Pablo Frances terjawab sudah. Setelah hampir sepekan nasibnya terkatung-ka..."

mulvi crX09: Nova Bertahan di Persib

mulvi crX09: Nova Bertahan di Persib: ".fullpost{display:inline;} Bandung, Sempat menyatakan mundur sebagai pemain Persib Bandung, secara lisan Nova Arianto meralat keputusa..."

mulvi crX09: Nova Bertahan di Persib

mulvi crX09: Nova Bertahan di Persib: ".fullpost{display:inline;} Bandung, Sempat menyatakan mundur sebagai pemain Persib Bandung, secara lisan Nova Arianto meralat keputusa..."

mulvi crX09: POLRI BERI IZIN LPI DIGELAR..

mulvi crX09: POLRI BERI IZIN LPI DIGELAR..: "[Kamis, 06 Januari 2011 22:07, MNB Production] Juru Bicara Liga Primer Indonesia, Abi Hasantoso, memastikan bahwa Kepolisian Republik Indon..."

Sabtu, 05 Maret 2011

Nova Bertahan di Persib



Bandung, Sempat menyatakan mundur sebagai pemain Persib Bandung, secara lisan Nova Arianto meralat keputusannya.

Nova kini siap kembali membela Maung Bandung di putaran II Liga Super Indonesia (LSI). Hal ini dinyatakan Manajer Umuh Muchtar.

Vava –sapaan Nova- sudah menyampaikan keinginannya bertahan di Persib langsung kepada manajemen Persib.

"Dia sudah menyampaikan keinginan dan tekadnya yang besar untuk Persib. Sejak awal kami selalu terbuka kepada pemain, baik buat yang ingin bertahan maupun pergi asalkan sampaikan keinginan tersebut secara langsung," ucap Manajer Umuh Muchtar, Kamis 24 Februari 2011.

Kehadiran kembali Vava diharapkan bisa membuat benteng pertahanan Maung Bandung lebih kokoh setelah sebelumnya merekrut bek asal Kamerun, Abanda Herman. Selain Abanda, Persib sudah dipastikan mengontrak gelandang asal Jepang Matsunaga Shohei dan playmaker asal Montenegro Miljan Radovic. Keduanya dikontrak selama setengah musim.

Maung Bandung saat ini dikabarkan masih menunggu kepastian dari beberapa striker baik lokal maupun asing untuk bergabung. Setelah sebelumnya striker asal klub elite Liga Brasil Frans Sergio batal datang usai menandatangani kontrak baru dengan klubnya.

Hingga saat ini, Persib baru secara resmi mendepak dua pemain yakni Baihakki Kaizan dan Shahril Ishak. Dua pemain asal Singapura itu sudah resmi bergabung ke klub Liga Primer Indonesia (LPI) Medan Chiefs.

Pemain Persib yang kemungkinan berikutnya bakal didepak adalah Pablo Frances. Striker asal Argentina tersebut rencananya akan dipinjamkan ke klub Divisi Utama Liga Indonesia Persikab Kabupaten Bandung.

Pablo Frances Merapat ke Persikab



Bandung, Teka-teki nasib striker Pablo Frances terjawab sudah. Setelah hampir sepekan nasibnya terkatung-katung.

Persib Bandung akhirnya memutuskan melego penyerang asal Argentina itu ke klub Divisi Utama Liga Indonesia, Persikab Bandung.

Keputusan menjual Pablo tak lepas dari aturan kuota pemain asing non-Asia yang dimiliki Persib, yang saat ini sudah melewati batas. Sebab, sebelumnya Maung Bandung telah menggaet Abanda Herman asal Kamerun dan Miljan Radovic.

Manajer Persib Umuh Muchtar mengatakan pihaknya tak bisa bersikap kompromistis. Apalagi, pihak Pablo sudah menyampaikan siap hengkang dari Persib jika manajemen memutuskan untuk menjual dirinya ke klub lain bukan dipinjamkan seperti yang awalnya diinginkan manajemen Persib.

“Kami sudah sepakat soal harga dengan Persikab, tapi tidak bisa saya sebutkan kepada media,” kata Umuh, Jumat, 25 Februari 2011.

Pablo sebelumnya menolak pergi dari Maung Bandung jika hanya berstatus pemain pinjaman. Hal itu yang membuat Persikabo Kabupaten Bogor yang jadi klub pertama menaruh minat gagal mendapatkan Pablo.

Pablo bergabung dengan Persib sejak tahun 2010. Namun, ia terhitung hanya enam bulan membela Persib. Selama di Persib, ia hanya menyumbang tiga gol dari 13 kali penampilannya.

Sementara itu, bek Nova Arianto dipastikan bertahan di Persib. Pemain yang sempat diisukan akan meninggalkan Persib itu telah memastikan tetap memperkuat klub yang sudah ia bela sejak tahun 2007.

Vava-–sapaan Nova--sudah terlihat menjalani latihan kembali bersama pemain Persib lainnya di Stadion Siliwangi, Bandung, Jumat pagi, 25 Februari 2011.

PSPS Seleksi Kim Yoong Hoo



Pekanbaru, Keinginan PSPS untuk menambah kekuatan lini depan mulai ada titik terang. Rabu (23/2), striker asal Korea Selatan Kim Yoong Hoo bergabung di mess PSPS.

Bahkan, pemain bertinggi badan 180 centimeter ini sudah ikut latihan untuk diseleksi di Stadion Rumbai.

Pemain yang selama ini merumput di Liga Korea ini memberikan kesan bagus dimata pelatih PSPS Abdul Rahman Gurning yang memimpin latihan kemarin. ‘’Skill individunya bagus. Shooting (tembakan) dan finishing (penyelesaian akhir) juga bagus,’’ ujar Gurning.

‘’Untuk sementara terlihat meyakinkanlah. Tapi, saya belum bisa melihat kualitanya secara keseluruhan tadi (kemarin, red) karena kami belum latihan games 11 lawan 11. Kebetulan lapangan juga dipakai atlet atletik,’’ tambah Gurning.

Lebih lanjut pelatih asal Kisaran ini mengatakan permainan Kim secara keseluruhan seperti kondisi fisik dan kerjasama tim baru bisa terlihat saat latihan games lapangan besar pagi ini. ‘’Besok (pagi ini, red) baru nampak kelebihan dan kekurangannya,’’ ujarnya.

Tapi peluang Kim untuk lolos terbuka karena PSPS memang sangat memerlukan tambahan amunisi penyerang untuk mengatasi masalah penyelesaian akhir yang terjadi selama putaran pertama. Kim juga diprediksikan bisa cepat beradaptasi karena PSPS juga memiliki pemain Korea lainnya, Shin Hyun Joon.

‘’Kalau masalah fisik bisa digenjot karena pertandingan lama lagi. Dia memang tak bisa bahasa Indonesia, tapi kita punya Shin yang bisa dijadikan jembatan untuk berkomunikasi. Mudah-mudahan saja dia bagus dan bisa dimainkan saat lawan Persiba,’’ ujar Gurning.

Bagaimana dengan administrasi seperti ITC dan Kitas? Bukankan Kim pemain yang baru pertama main di Indonesia? ‘’Memang selama ini ini jadi masalah buat pemain asing yang pertama main di Indonesia. Tapi agennya janji semua beres kalau sudah resmi teken kontrak,’’ ujar Gurning.

Hingga kemarin, latihan PSPS hanya latihan ringan. Di hari ketiga pasca libur lalu, hanya Shin Hyun Joon yang belum bergabung, sementara Edi Sibung sudah latihan. Shin memastikan bisa gabung Kamis (24/2) hari ini.

PERSIJAP DAPATKAN JOSH SEBASTIAN

Persijap dapatkan Josh Sebastian


Jepara, Satu lagi pemain asing berlabuh di Persijap Jepara. Setelah Alberto ”Beto” Goncalves, giliran Josh Sebastian yang melakukan tanda tangan kontrak.

Seperti Beto, pemain yang pernah memperkuat PSMS Medan tersebut, juga dikontrak hingga akhir musim ini.

Wakil Sekretaris Tim Persijap Nurjamil mengatakan, setelah menyelesaikan kontrak dengan dua pemain tersebut, timnya langsung berkonsentrasi menghadapi putaran kedua awal Maret mendatang. ”Kami berharap Beto dan Josh segera menyesuaikan diri dengan tim. Mengingat, tenaga mereka sangat dibutuhkan Persijap untuk tetap eksis di kompetisi,” kata Nurjamil.

Seperti diketahui, menjelang akhir putaran pertama kemarin, tim kebanggaan warga Jepara itu mendepak tiga pemain mancanegara. Mereka adalah striker asal Portugal Gustavo Guti dan dua gelandang masing-masing Javier Perez (Spanyol) serta Youn Sung-min (Korea Selatan). Kehadiran Beto akan menempati lobang yang ditinggalkan Guti. Sedangkan, Josh Sebastian bakal mengisi lapangan tengah bersama Enjang Rohiman dan Johan Juansyah.

Manajemen juga langsung mendaftarkan kedua pemain ini ke Liga Indonesia. Sehingga, proses administrasi dapat segera dilengkapi dengan tujuan Beto serta Josh bisa segera memperkuat Persijap saat putaran kedua digulirkan. Evaldo Silva dkk bakal memulai pertandingan melawan tuan rumah Persiwa pada 7 Maret. Tiga hari berikutnya, giliran Persijap menantang tuan rumah Persipura.

Disinggung mengenai rencana penambahan pemain baru, dia menyebutkan Persijap memang masih memiliki dua kuota untuk pemain asing dari Asia. Akan tetapi, manajemen akan berhitung kembali dengan menyesuaikan anggaran yang ada. Sebab, penutupan pendaftaran pemain baru masih bisa dilakukan hingga 28 Februari nanti.

”Kami belum bisa memastikan menghentikan perburuan pemain atau mencari tambahan lagi. Saat ini, manajemen masih mempertimbangkan kondisi keuangan klub. Sehingga, kalau masih memungkinan untuk menambah ya akan dimaksimalkan waktu empat hari yang tersisa ini,” ujarnya.

Selain itu, manajemen juga akan kembali berbicara dengan pelatih. Dengan demikian, akan terjadi titik temu mengenai kebutuhan tim yang disampaikan pelatih dan situasi keuangan klub.

Persib Optimis Sambut Putaran II

Bandung, Jarak satu pertandingan ke pertandingan lain yang tak seketat putaran pertama, membuat pelatih Daniel Roekito optimis Persib Bandung bisa memperoleh hasil lebih baik di putaran II ISL.

Persib akan memulai perjuangannya di putaran II dengan bertandang ke Kota Padang menghadapi tuan rumah Semen Padang di Stadion H Agus Salim, Padang, Sabtu 5 Maret mendatang.

Terutama laga kandang, menurut Daniel, secara matematis perolehan poin yang bisa diraih Maung Bandung pada putaran II nanti, bisa melebihi yang diraih pada putaran I.

"Pola jadwal pertandingan cukup mendukung, mudah-mudahan tidak berubah dan kita bisa maksimalkan. Untuk partai kandang, kita tentu berharap semuanya (9 laga kandang) bisa diakhiri dengan kemenangan," jelas Daniel, kepada MNB Production, Minggu, 27 Februari 2010.

Jika di ajang LSI, Daniel cenderung bakal lebih fokus mengangkat prestasi Maung Bandung hingga masuk 4-5 besar klasemen akhir sesuai target dari manajemen. Pelatih berusia 58 tahun ini, mengaku konsentrasi tinggi bakal tertuju ke Piala Indonesia.

Bagi Maung Bandung, Piala Indonesia memang jadi ajang satu-satunya yang paling memberikan peluang untuk meraih prestasi tinggi atau juara. "Piala Indonesia lebih rasional kalau bicara soal juara," tegasnya.

Bermodal perubahan di susunan materi pemain, dengan masuknya sejumlah pilar anyar diantaranya Abanda Herman, Matsunaga Shohei (pemain Jepang) dan Miljan Radovic plus tambahan pemain dari skuad Persib U-21, Daniel merasa optimistis.

JOVOC ACUNGI JEMPOL KINERJA TIGA PEMAIN ANYAR PERSIB

Persib Bandung membuka laga putaran kedua Superliga Indonesia 2010/11 dengan sebuah aksi mengagumkan. Jika dibandingkan dengan aksi paruh pertama, Sang Pangeran Biru terlihat lebih bertenaga dan memiliki daya gedor yang kuat dari semua lini meski belum berbuah tiga poin.

Aksi menawan tersebut disebut karena kehadiran tiga pilar asing yang dihadirkan manajemen tim yaitu Abanda Herman, Shohei Matsunaga dan Miljan Radovic. Jovo Cuckovic, direktur teknik Persib pun mengakui hal tersebut.

"Saya puas melihat penampilan tiga pemain baru terutama [Shohei] Matsunaga," tutur Jovo kepada MNB production setelah pertandingan di Cafe Persib.

"Matsunaga memiliki kecepatan, penguasaan bola, determinasi tinggi, pintar mencari posisi dan penyelesaian akhirnya pun tak kalah bagus, satu gol yang dipersembahkannya sebagai bukti," puji Jovo.

"Jika ditelusuri lebih jauh lagi, Matsunaga, Radovic dan Abanda belum beradaptasi dengan baik. Anda bayangkan bagaimana jika mereka sudah melebur sempurna dengan tim." (gk-15)